Menabung bukanlah hal yang gampang bagi setiap orang, karena menabung kita harus rela menyisikan penghasilan kita dan sedikit menahan keinginan kita. disini akan kita ulas tips menabung yang sederhana dan mudah untuk dilaksanakan jika kita mau konsisten.
setiap orang mempunyai cara sendiri dalam menabung atau menyisikan penghasilan baik itu di celengan ataupun rekening di Bank. carilah rekening yang tidak ribet dalam hal administrasi sehingga memudahkan anda dalam menabung, ataupun Bank yang ada layanan antar jemputnya sehingga kita bisa menabung tampa harus pergi ke Bank untuk menyetor.jangan membuat rekening yang ada ATMnya, karena kita akan sangat mudah tergoda untuk mengambil tabungan itu. kalau kalian bisa menahan dari godaan dari keinginan kebutuhan skunder bisa juga kita membeli celengan dalam bentuk yang besar dan susah untuk dibuka, kalau mudah dibuka biasanya kita akan mudah tergoda untuk membuka ataupun menguranginy. cara satu lagi kita ingin menabung dengan cara Investasi, ini untuk orang orang yang sudah lumayan mapan ya. karena investasi biasanya dalam jumlah yang cukup lumayan, perta kita bisa investasi dalam bentuk tanah, Emas, Perniagaan, dan sebagainya.
yuk sekarang kita mulai menabung dari hal sederhana dahulu.
1. siapkan celengan.
siapkan celengan yang kita sukai, baik bentuk hewan, kaleng ataupun apa saja. kita bis membeli celengan di warung tetangga. ataupun kita bisa memmbuat dari bahan bahan bekas yang ada dirumah baik itu bambu ataupun galon.
2. usahakan celengan yang tidak mudah di buka.
agar kita tidak mudah tergoda dengan uang yang ada di celengan, kita harus membuat celengan yang susah untuk dibuka dari menghindari hasrat kita untuk mengambi. karena kita melihat uang di dekat kita biasanya kita akan mudah tergoda untuk menggunakan uang tersebut. bener gak ya??? untuk dijawab masing masing yang baca saja hehehe
3. Usahakan celengan yang Transparan.
ini untuk supaya kita tergoda untuk menabung dan terus menabung melihat uang yang ada didalam celengan tersebut. bukan malah tergoda lo....
semakin lama semakin banyak kita akan tergoda untuk terus menambah agar tabungan kita semakin lama semakin banyak.
nah ini sedikit tips menabung di celengan, semoga bisa bermanfaat bagi anda yang ingin menabung. selamat mencoba, "Sedikit sedikit lama lama menjadi bukit" semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment